12 Tips Dasar dalam Memilih Notebook Berkualitas yang Harus Kamu Ketahui

12 Tips Dasar dalam Memilih Notebook Berkualitas yang Harus Kamu Ketahui

12 Tips Dasar dalam Memilih Notebook Berkualitas yang Harus Kamu Ketahui

12 Tips Dasar dalam Memilih Notebook Berkualitas yang Harus Kamu Ketahui – Halo Sobat Maya, semoga kalian tetap sehat dimanapun kalian berada, dan terus bekarya sekalipun di rumah saja. Beberapa waktu lalu teman saya meminta tolong untuk memilihkan laptop atau notebook untuk media belajar anaknya. Beda gak sih laptop dan notebook? Ya bedalah, baik dari segi ukuran, berat, daya tahan baterai, dan yang paling jelas biasanya keberadaan DVD room.

Jadi kali ini saya mau membagikan tips dasar dalam memilih notebook atau laptop yang berkualitas itu seperti apa saja. Agar tidak kebingungan lagi dalam memilih notebook atau laptop yang bagus.

Table of Contents

12 Tips dalam Memilih Notebook yang Berkualitas

  • 1. Sesuaikan dengan budget

    Hal paling awal untuk memudahkan membeli sebuah notebook ataupun laptop adalah punya budget berapa? 10 juta? 20 juta? atau 100 juta? Tentu saja makin mahal suatu notebook biasanya makin bagus ya kualitasnya. Tapi balik lagi kepada kebutuhan juga.

  • 2. Pilih Baru Atau Bekas

    Memilih sebuah notebook atau laptop  juga tidak harus baru, bekas juga boleh asalkan masih bagus dan prima. Soalnya beberapakali nemu teman yang baru sebulan punya notebook terus pengen beli notebook lain. Jadi notebook sebelumnya tentu dijual dengan harga lebih murah dari harga beli baru.Beberapa teman blogger juga yang biasa menang lomba menulis atau dapat give away notebook terkadang menjual hadiah notebook tersebut jika, notebooknya tidak lebih baik dari notebook yang ia punya atau  ada juga yang mempertahankan notebook bututnya karena alasan kenangan.Kalau duit pas-pasan mending beli yang bekas aja tidak masalah, asalkan hati-hati dan tidak tertipu.

  • 3. Memilih sistem operasi

    Bagi yang awan dengan dunia teknologi inilah yang suka kebingungan mau beli notebook dengan sistem operasi yang seperti apa. Sistem operasi ada banyak sekali, namun ada beberapa sistem operasi yang biasanya terjual beserta laptopnya, namun ada juga laptop yang dijual tanpa sistem operasi, jadi kita harus membeli lisensi dari sistem operasi yang kita inginkan. Sistem operasi yang biasanya ada di pasaran laptop antara lain: Mac - Windows 10 - Chrome OS

  • 4. Memilih Fasilitas Laptop Sesuai kebutuhan

    Memiliki laptop tentukan dulu dengan tujuan apa, apakah hanya untuk mengetik atau berselancar di dunia maya, editing, atau main game online. Untuk para editor dan gamer biasanya lebih mementingkan spec laptop ketimbang desainnya.

  • 5. Memilih ukuran dan Berat Laptop

    Ukuran laptop memiliki banyak varian. Itu semua tergantu dengan kebutuhan kita. Ukuran laptop biasa ditentukan oleh lebar layarnya. Ukuran 11-12 inchi biasanya cocok untuk anak-anak sekolah. Ukuran 13-14 inchi ukuran standar yang kebanyakan dipakai orang Ukuran 15 inchi biasanya dipakai oleh yang gak mau ukuran 14 inchi tapi gak mau juga terlalu besar. Setau saya laptop ukuran ini banyak dipakai oleh guru ataupun dosen. Ukuran 17-18 merupakan ukuran yang biasa dipakai oleh para editor dan gamer.

  • 6. Memilih warna

    Untuk para editor dan gamer biasanya desain dan warna laptop tidak terlalu dipermasalahkan karena lebih mementingkan spesifikasi atau kekuatan laptop. Namun untuk anak-anak, remaja, ibu rumah tangga yang doyan nulis menentukan warna juga jadi bagian suatu kepentingan. Kalau design dan warna laptopnya tidak bagus, biasanya diganti dengan sticker laptop. Jadi malah nambah biaya lagikan.

  • 7. Cek keyboard dan touchpad

    Pastikan ketika keyboard kita tekan lalu kita lepas, keyboard tersebut dapat kembali ke posisi semula dengan baik · Pastikan jarak antar tombol pada keyboard sesuai dengan kebutuhan kita · Pastikan ketika kita mengetik kita merasa nyaman saat menggunakanyaTouchpad juga salah satu hal penting. Ada beberapa tips lagi untuk memilih laptop dengan touchpad yang baik : · Keakuratan dari touchpad harus sempurna · Sensitivitas dari touchpad harus terbilang lumayan · Kualitas dan keawetan dari touchpad harus baik

  • 8. Cek spesifikasi

    Laptop memiliki beberapa bagian didalamnya, ada prosesor, hard drive, RAM, VGA dan lainnya. Semua bagian tersebut merupakan penunjang dari kinerja setiap laptop. Tips memilih hardware laptop : · Sesuaikan performa hardware sesuai dengan kebutuhan kita · Pastikan anda tidak salah memilih · Untuk para editor maupun gamer, pastikan memilih laptop dengan clock speed diatas 3.0 Ghz · Perhatikan ukuran RAM sesuai dengan kebutuhan kita

  • 9. Kekuatan baterai

    Pilih laptop yang memiliki kekuatan baterai kisaran lebih dari dua jam, agar tidak terlalu direpotkan dengan urusan mencharger. Apalagi kalau bawa laptop keluar rumah dan susah nemuin sumber listrik.

  • 10. Kelengkapan dan Konektivitas

    Secanggih apapun laptop tetap tidak bisa bekerja sendiri. Pasti membutuhkan hardware lain seperti printer, mouse, headset. Jadi pastikan laptop yang kita beli itu punya port atau colokan yang cukup dengan kebutuhan kita. Kalau masalah konektivitas biasanya saat ini sudah tidak terlalu ada masalah ya.Laptop zaman now biasanya sudah ada komponen konektivitas seperti LAN, wifi, dan bluetooth, agar mudah berbagi file dan berinternet ria.

  • 11. Garansi dan Costumer Service

    Garansi itu penting, jaga-jaga kalau laptop yang kita beli itu produk cacat. Bayangkan, kalau kita beli laptop itu hasil dari menabung bertahun-tahun, terus pas udah beli belum ada setahun rusak dan tidak ada garansi.Kalaupun ada garansi, usahakan untuk mencari tahu bagaimana pelayanan customer service dari produk tersebut, apakah ramah atau terkesan cuek? Jangan sampai CS-nya itu kurang bisa memuaskan. Takutnya nanti kita akan kesulitan ketika mengajukan garansi

  • 12. Cek Fisik Sebelum Meninggalkan Toko

    Sekalipun kita membeli laptop baru di toko, tetap saja alangkah baiknya kita lakukan cek fisik. Untuk jaga-jaga saja, siapa tau ada lecet. Tapi biasanya kalau toko yang skala nasional jarang ada yang menjual laptop baru cacat. Jadi kalau mau beli laptop di marketplace saya sarankan di akun yang memang official store saja, jadi terjamin kondisi dan orinya. Nah kalau laptop baru saja kita cek, apalagi kalau beli laptop bekas atau toko pinggir jalan. Mulai dari baret-baretnya, LCD, keyboardnya berfungsi semua tidak.

12 Tips Dasar dalam Memilih Notebook Berkualitas yang Harus Kamu Ketahui 19
12 Tips Dasar dalam Memilih Notebook Berkualitas yang Harus Kamu Ketahui 20
12 Tips Dasar dalam Memilih Notebook Berkualitas yang Harus Kamu Ketahui 21

Oke begitu ya 12 tips yang perlu kamu ketahui sebelum membeli laptop ataupun notebook yang berkualitas. Kalau untuk merek sesuai kesukaan masing-masing juga, tapi kalau saya pribadi dari dulu lebih senang pakai Asus. Kenapa Asus? Ya menurut saya lebih bagus aja dari merek lain. Designnya lebih cantik, terus lebih baik juga untuk performanya. Apalagi untuk laptop keluaran baru Asus VivoBook S14 S433 yang makin trendy dan makin canggih dengan  prosesor Intel Core 10th generation

Oleh karena itu kesempatan kali ini saya akan mengupas lebih rinci salah satu produk terbaru Asus yakni Asus VivoBook S14 S433. Semoga bisa jadi referensi kalian yang ingin membeli laptop.

Asus VivoBook S14 (S433) 100% Laptopnya Kawula Muda

12 Tips Dasar dalam Memilih Notebook Berkualitas yang Harus Kamu Ketahui 22

VivoBook S14 S433 hadir sebagai laptop penunjang produktivitas yang berkualitas tinggi. Ditenagai oleh prosesor Intel Core 10th Gen terbaru yang lebih hemat daya. Dukungan fitur premium seperti fingerprint sensor, teknologi fast charging, serta backlit keyboard.  

Saya paling suka dengan ukuran bodi laptop Asus yang ringkas. Untuk VivoBook S14 S433 ini dipastikan dapat diandalkan sebagai perangkat komputasi sehari-hari untuk media belajar, bekarya, maupun bersuka ria.

ASUS VivoBook S14 S433 memiliki 4 warna elegan dan tegas  antara lain: Gaia Green, dan Resolute Red. Sementara mereka yang suka dengan desain yang lebih simple namun tetap elegan dapat memilih varian warna Dreamy Silver atau Indie Black.

Dengan 4 pilihan warna, pengguna dapat menyesuaikan seleranya dengan tampilan laptop yang membuat VivoBook S14 S433 akan terasa lebih personal.

12 Tips Dasar dalam Memilih Notebook Berkualitas yang Harus Kamu Ketahui 23
Gaia Green
12 Tips Dasar dalam Memilih Notebook Berkualitas yang Harus Kamu Ketahui 24
Resolute Red
12 Tips Dasar dalam Memilih Notebook Berkualitas yang Harus Kamu Ketahui 25
Dreamy Silver
12 Tips Dasar dalam Memilih Notebook Berkualitas yang Harus Kamu Ketahui 26
4 pilihan warna Asus VivoBook S14 S433

Hal lain yang saya sukai tentang VivoBook S14 S433 adalah bodinya yang sangat tipis dan ringan untuk laptop dikelasnya. Bobotnya hanya 1,4 kilogram dan ketebalannya hanya 15,9mm, membuat laptop ini dapat dengan mudah dibawa bepergian bahkan menggunakan tas berukuran kecil sekalipun. VivoBook S14 S433 sangat cocok untuk orang yang aktif dan sering mobile.

Nilai Lebih Asus VivoBook S14 S433

ASUS  memberikan stiker eksklusif khusus yang dapat ditempelkan pengguna ke VivoBook S14 S433 agar membuat laptop lebih terkesan personal serta penuh kebebasan, cocoklah untuk anak muda, kalau emak-emak seperti saya…juga mau kok biar gaul gitu loh.

Stiker eksklusif tersebut merupakan kerjasama antara ASUS dengan Muchlis Fachri atau yang lebih dikenal dengan Muklay. Seniman visual asal Jakarta tersebut akan menghadirkan desain stiker eksklusif khusus untuk pengguna VivoBook S14 S433.

Beli laptup Asus VivoBook S14 S433 juga bisa mendapatkan T-Shirt keren dari Billionaire’s Project.  Apparel brand asal Jakarta yang digagas oleh sekelompok pemuda. Didirikan pada tahun 2019, Billionaire’s Project fokus pada bidang pakaian yang menawarkan desain unik untuk kawula muda. Hingga saat ini Billionaire’s Project telah merilis sejumlah desain pakaian serta menjalin kolaborasi dengan berbagai seniman termasuk Muklay. T-shirt eksklusif Billionaire’s Project akan dijual melalui channel online dan hasilnya  disumbangkan untuk membantu upaya pemberantasan wabah COVID-19. Pakai T-Shirt Billionaires siapa tau bisa jadi billionaire beneran ya. Aamiiin.

Spesifikasi Lengkap ASUS VivoBook S14 S433

Bagi saya produk ASUS tidak pernah mengecewakan, untuk sektor dapur pacu ASUS VivoBook S14 S433 yang dibekali Prosesor Intel Core 10th generasi terbaru dengan pilihan Intel® Core™ i5-10210U Processor 1.6 GHz (6M Cache, up to 4.2 GHz) dan Intel® Core™ i7-10510U Processor 1.8 GHz (8M Cache, up to 4.9 GHz). Baca selengkapnya pada tabel dibawah ini :

Main Spec.ASUS VivoBook S14 S433
CPUIntel® Core™ i5-10210U Processor 1.6 GHz (6M Cache, up to 4.2 GHz)
Intel® Core™ i7-10510U Processor 1.8 GHz (8M Cache, up to 4.9 GHz)
OSWindows 10 Home
Memory8GB DDR4 RAM
Storage512+32GB M.2 PCIe NVME Intel Optane SSD
Display14.0″ (16:9) LED backlit FHD (1920×1080) Anti-Glare, 100% sRGB, 250 nits
GraphicsNVIDIA GeForce MX250 Intel UHD Graphics
Video memory size: 2GB GDDR5 VRAM
Input/Output1x USB 3.2 (Gen1) Type-C, 1x USB 3.2 (Gen1) Type-A, 2x USB 2.0 Type-A, 1x HDMI, 1x Audio Jack, 1x MicroSD Card Reader
CameraHD Web Camera
ConnectivityWi-Fi 6 (Gig+) (802.11ax), Bluetooth 5.0 (Dual band) 2*2
AudioBuilt-in speaker certified by harman/ kardon, built in microphone
Battery50WHrs, 3S1P, 3-cell Li-ion
Dimension32.4(W) x 21.3(D) x 1.59 ~ 1.59 (H) cm
Weight1.40 kg ~ 1.45 kg with battery
ColorsGaia Green, Resolute Red, Dreamy Silver, Indie Black
IncludedSticker from Muklay in the Box
PriceRp13.999.000,- (Intel Core i5 variant),
Rp15.999.000,- (Intel Core i7 variant)
Warranty2 tahun garansi global

 

Harga Asus VivoBook S14 S433

Berikut detail harga ASUS VivoBook S14 S433:

ASUS VivoBook S14 S433 i5 | Rp 13.999.000,-
(Windows 10 Home/Intel® Core™ i5-10210U/NVIDIA® GeForce® MX250/8G/512G PCIe+32GB M.2 SSD(Intel TG))

ASUS VivoBook S14 S433 i7 | Rp 15.999.000,-
(Windows 10 Home/Intel® Core™ i7-10510U/NVIDIA® GeForce® MX250/8G/512G PCIe+32GB M.2 SSD(Intel TG))

12 Tips Dasar dalam Memilih Notebook Berkualitas yang Harus Kamu Ketahui 27

Bagaimana? Tertarik untuk mempunyai Asus VivoBook S14 S433? Semoga informasi yang saya sampaikan dapat bermanfaat untuk kalian yang hendak memilih laptop atau notebook.

One thought on “12 Tips Dasar dalam Memilih Notebook Berkualitas yang Harus Kamu Ketahui

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Table of Contents

Index