8 Hal Yang Biasa Saya Lakukan Sebelum Jam 8 Pagi

8 Hal Yang Biasa Saya Lakukan Sebelum Jam 8 Pagi

Dengan makeover pagi ini, Anda dapat membangun rutinitas pagi sederhana yang sukses dan menyelesaikan 8 hal ini sebelum jam 8 pagi.

1. Bangun lebih pagi

Bangun lebih awal sekitar jam 3 atau 4 pagi. Orang-orang sukses sering kali bangun pagi untuk memulai harinya karena di waktu tersebut gangguan belum muncul. Anak-anak juga biasanya belum bangun.

Sebagai umat Islam saya pasti terbangun pas adzan shubuh. Apalagi rumah saya persis samping musholla, jadi bunyi toa saat adzan berkumandang pasti membuat keluarga saya terbangun. Hanya ketika saya dan suami melaksanakan puasa sunnah saja kami bangun lebih awal lagi sekitar jam 03.30 untuk qiyamullail dan sahur.

2. Mulai dengan beribadah pagi.

Bagi umat muslim bisa memulai hari dengan tahajud witir, atau paling tidak shalat sunnah qabliyah sebelum subuh dan dilanjutkan dengan shalat shubuh terus tadarusan.

Untuk yang beragama kristen, hindu, ataupun budha saya rasa juga melakukan ibadah pagi hari dimulai dengan berdoa sesuai kepercayaannya masing-masing.

3. Minum air putih

Dalam daftar hal yang harus saya lakukan di pagi hari, minum air adalah suatu keharusan.
Air putih harus menjadi hal pertama yang Anda minum di pagi hari terlebih dahulu, kemudian boleh minum secangkir kopi atau teh sesuai selera.

Tidak suka minum air putih? Tidak apa-apa. Minum infused water yang memiliki rasa lebih enak dan membantu memenuhi kebutuhan air harian Anda.

4. Mulai dengan mencuci pakaian

Setiap rutinitas pagi yang sederhana bisa dimulai dengan mencuci pakaian. Hal ini termasuk bagian mengaktifkan fisik untuk bergerak.

One thought on “8 Hal Yang Biasa Saya Lakukan Sebelum Jam 8 Pagi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Index